Open Recruitment & Meetup 3.0 Relawan TIK Jabodetabek


Meetup 3.0 Relawan TIK Jabodetabek & Recruetment

Meetup ke-3 Relawan TIK kali ini bertempat di kampus IT Nurul Fikri Bekasi yang di hadiri oleh lebih kurang 20 orang relawan, mayoritas mereka yang hadir berasal dari daerah Bekasi. Dengan narasumber yang hadir antara lain bpk Indriatno Banyumurti Ketua Relawan TIK Nasional, bpk Unggul Sagena Ketua Relawan TIK Jakarta Raya dan ibu Ajeng Raden “ajengkol” Senior Blogger Bekasi serta hadirnya Bebeh Helmi dari Kompasioner semakin memeriahkan acara meetup yang diadakan di Bekasi ini.

Acara ini dibuka oleh bpk Maryono sebagai korwil Bekasi beliau menjelaskan mengenai program kerja relawan Bekasi yang telah berjalan maupun yang masih dalam perencanaan dan dilanjutkan dengan perbincangan ringan yang dipimpin oleh ketua Relawan TIK Jakata Raya Bpk Unggul yang menjelaskan mengenai program-progam kerja yang sedang berjalan di daerah Jabodetabek, beliau menyampaikan bahwa relawan inti jabodetabek saat ini sedang fokus mengerjakan program REGOS ( relawan go to school ) di Bogor untuk memberikan sosialisasi kepada guru-guru non TIK untuk memanfaatkan teknologi informasi sebagai media pembelajaran di sekolah-sekolah, program ini didukung dengan akan diterapkannya kota Bogor sebagai wilayah intranet untuk jaringan antar sekolah.

Sesi selanjutnya, Ibu Ajeng Raden atau yang biasa dikenal dengan “ajengkol” di dunia mayanya membagi pengalaman dan ilmunya kepada kita semua yang hadir mengenai pentingnya blog sebagai sarana atau media yang digunakan untuk menyebarkan informasi dengan cepat dan efektif.

Kemudia bpk Indriatno Banyumurti dengan gaya beliau yang khas menjelaskan kembali kepada semua yang hadir tentang relawan tik dan kontribusinya di masyarakat, beliau menjelaskan dengan sangat detail mulai dari sejarah awal berdirinya relawan tik sampai dengan tujuan yang akan dicapai, beliaupun memberika motifasi kepada relawan untuk terus semangat menjalankan misi ini untuk menjadikan masyarakat indonesia jauh lebih informatif.

Selanjutnya ada perwakilan dari Kominfo dan di akhiri oleh bebeh Helmi yang berbicara seputar kontribusi dari kominfo dan kompasiana yang akan berjalan bersama-sama dengan relawan dan kebetulan juga karena bebeh helmi ini adalah korwil jakarta pusat.

Acara berlangsung dengan meriah serius tapi santai membuat para relawan maupun calon relawan yang hadir tidak jenuh bahkan membuat mereka semangat dan tidak sabar untuk terjun langsung melakukan aksi nyata kemasyarakat. Dan acarapun ditutup kembali oleh korwil daerah bekasi bpk Mariono.

Pesan yang ingin disampaikan pada acara ini adalah bahwa semua orang bisa jadi relawan, semua itu tergantung dari niat dari masing-masing individu. Karena kebahagiaan yang sesungguhnya adalah ketika kita bisa bermanfaat bagi orang lain.

Bagi sahabat yang belum jadi relawan, saya berharap setelah membaca tulisan ini tumbuh semangat untuk berjuang bersama kami menjadikan Indonesia cerdas dengan menjadikan masyarakatnya jauh lebih biak dalam pemanfaatan teknologi.

Best Regards
Rizky Anugrah Pratama
twitter @rizkyanpratam

5 thoughts on “Open Recruitment & Meetup 3.0 Relawan TIK Jabodetabek

  1. Ping-balik: Rasyid | lazionews.info

Tinggalkan komentar